Apakah Anda pernah mendengar istilah film dokumenter? Apa yang dimaksud film dokumenter? Apakah sama dengan genre film lainnya yang sering tayang di bioskop atau TV berbayar?.
Apabila Anda pernah melihat tayangan tentang kehidupan hewan-hewan di channel National Geographic ? itu adalah salah satu contoh film dokumenter yang menampilkan kehidupan nyata dunia hewan di alam aslinya.
Daftar Isi
Inilah Pengertian Film Dokumenter dan Contohnya
Apa itu film dokumenter? seringkali orang merasa bingung membedakan antara film dokumenter dan film pendek. Padahal keduanya memiliki perbedaan.
Film dokumenter adalah film yang mendokumentasikan suatu kejadian atau fakta yang sesungguhnya tanpa ada unsur dramatisasi. Berbeda dengan film pendek yang biasanya masih ada unsur dramanya.
Durasi film dokumenter ada yang panjang ada pula yang pendek bergantung cerita yang diangkat. Bukan saja mengenai fakta kejadian, film dokumenter juga kerap mendokumentasikan biografi seorang tokoh.
Film dokumenter memiliki beberapa jenis diantaranya adalah;
1. Laporan Perjalanan
Jenis film dokumenter yang pertama adalah laporan dokumenter yang menyajikan rangkaian perjalanan dalam sebuah fakta. Film dokumenter perjalanan yang pertama di dunia adalah Nanook of The North yang dibuat oleh Robert Flaherty.
2. Sejarah
Adalah jenis dokumenter yang sering ditemui penonton yang menayangkan tentang perjalanan sebuah sejarah.
Jenis ini menampilkan fakta dari sebuah sudut pandang sehingga bisa menambah informasi terhadap sebuah sejarah. Dokumenter sejarah ini bisa dijadikan rujukan informasi bila dalam teks buku ada yang kurang lengkap.
3. Biografi
Dokumenter biografi merupakan salah satu jenis film dokumenter yang banyak ditemukan di pasaran. Biografi yang sering diangkat adalah dokumentasi publik figur, tokoh besar dan lainnya sepanjang karir hidupnya.
4. Nostalgia
Dokumenter nostalgia merupakan jenis film yang lebih dekat dengan sejarah. Perbedaannya adalah nostalgia lebih menitik beratkan napak tilas atau kilas balik dari kejadian dari sebuah kelompok atau seseorang.
5. Rekonstruksi
Sesuai dengan namanya, dokumenter rekonstruksi adalah film yang menggambarkan ulang sebuah peristiwa yang terjadi secara lengkap. Film ini memiliki tantangan tersendiri karena harus disajikan dengan data yang akurat agar sesuai dengan kejadian aslinya.
6. Investigasi
Film ini adalah jenis dokumenter yang banyak dibuat oleh para jurnalis yang memaparkan kebenaran terhadap sebuah isu.
Kekuatan film ini terletak pada cerita investigasi sebuah kasus yang selama ini membuat publik penasaran dengan sajian gambar yang minim.
Adapun contoh film dokumenter yang populer adalah;
- Banda the Dark Forgotten Trail (2017)
- Negeri Dongeng (2017)
- I am Ali (2014)
- Senyap (The Look of Silence) (2014)
- Turah (2016)
- Sexy Killer (2019)
- Jagal (The Act of Killing) (2012)
- Deep Web (2015)
- Oceans(2009)
Itulah sekilas ulasan tentang apa itu dokumenter yang mungkin selama ini belum Anda pahami.
Film ini memang memberikan kontribusi besar pada pengetahuan dan fakta yang mungkin banyak belum terungkap ke publik.